PEKANBARU(Haluanpos.com)-Terkait adanya tindakan pengawasan dan kontrol untuk menekan penyebaran virus corona diwilayah kota Pekanbaru ini serta menekan perbuatan asusila, maka Wakil ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ir Nofrizal MM memberikan apresiasi kepada Satpol PP Kota Pekanbaru yang telah melakukan pengawasan atas laporan masyarakat terhadap adanya wisma atau penginapan yang kedapatan melakukan tindakan asusila. Kamis(5/11/2020)
Aksi ini sangat bagus sekali, karena disaat pandemi Covid-19 ini, banyak pihak yang menggunakan kesempatan untuk berbuat yang tidak baik. Memang, potensi kepariwisataan kita sangat anjlok, namun kepada pelaku usaha janganlah sampai melegalkan segala cara. Hal inikan tidak benar,” ungkap Nofrizal
Makanya kita dari PHRI Provinsi Riau sudah menyampaikan kepada pemerintah kota Pekanbaru agar setiap hotel-hotel mematuhi protokol kesehatan, tamu-tamu yang datang haruslah betul-betul tamu yang memiliki aktivitas, seperti untuk berbisnis dan keperluan lainnya. Sehingga Visi kota Pekanbaru sebagai kota Smart City yang Madani ini tidak dicedrai dengan perbuatan-perbuatan asusila,” ungkap Nofrizal.
Namun kita juga meminta kepada Satpol PP Kota Pekanbaru untuk tidak melakukan razia secara sporadis, tanpa ada laporan tetapi tetap juga dirazia, hal itu juga tidak betul. Tapi kalau ada laporan dari masyarakat adanya tempat-tempat yang berbuat asusila dan penggunaan narkoba maka kita sangat mendukung untuk dilakukan razia,” ujar Nofrizal.(YS)