PEKANBARU (HALUANPOS.COM)- Pengurus Masjid Al Husna Marpoyan Pekanbaru menggelar kegiatan Soft Opening Ashabul Husna Ranch (ASAR) Berkuda Memanah dan Rekreasi wisata olahraga Sunnah dan AHWa (Ashabul Husna Warkop Kantin Masjid Al Husna, Sabtu (19/7/2025).
Ketua Umum Masjid Al Husna Riko Sawindra yang langsung hadir dalam kegiatan Soft Opening ketika diwawancarai menyampaikan dengan adanya olahraga sunnah yaitu berkuda,dan memanah, sehingga masyarakat bisa tau bahwa olahraga sunnah itu sudah ada di Kota Pekanbaru, terutama di Masjid Al Husna ini.
” Ya ini juga salah satu syiar kita menghidupkan Masjid Al Husna ini. Jadi dakwah itu bukan hanya kajian atau ceramah, tapi juga dengan olahraga kita bisa menghidupkan sunnah.” Kata Riko ketika diwawancarai Sabtu (19/7/2025).
Lebih lanjut Riko berharap dengan adanya olahraga ini, ekonomi kita akan bekerjasama dengan UMKM Lokal bisa hidup, dan semua lingkungan atau masyarakat sekitar juga terkena dampak dari adanya kegiatan berkuda dan memanah ini.
Ditempat yang sama Coach Aldo selaku Pelatih Professional Berkuda Memanah ASAR Masjid Al Husna juga menyampaikan semua yang ada di sini tentunya wajib bersyukur Karena, di lingkungan masjid Al-Husna dengan fasilitasnya. Terus ditambah lagi satu tempat yang memang diperintahkan oleh Nabi yaitu memanah dan berkuda.
” Ya kami mengajak semua masyarakat ambil peran, ambil bagian. Bawa anak-anak ke sini, bawa keluarga ke sini, karena ini perintah. Ketika ini jadi perintah, tentu pasti ada manfaatnya. Kalau kita merujuk dalam Al-Quran, surat Al-Anfal ayat 60, di situ dijelaskan, Kata Allah, siapkan olehmu kekuatan apa saja, yaitu dengan kekuatan berkuda. Allah sudah perintahkan, Nabi sudah perintahkan. Pasti ini ada sesuatu yang baik, dan yang pastinya banyak manfaatnya. Ketika kita melakukan olahraga, kita dapat, yang jelas dapat positifnya, sehatnya.” Ujar Coach Aldo. (Wan)