PEKANBARU (HALUANPOS.COM)– Kalau tidak ada aral melintang Besok Pagi Bung Sarwan Kelana akan menjadi Narasumber dalam acara Seminar Teknologi Pangan di Rektorat lantai 5 UIN Suska Riau, bersama Dr. Irdha Miedhayati, S.Pi M.SI.
Dalam rilisnya Sarwan Kelana mengatakan kegiatan besok adalah seminar teknologi pangan dengan tema ” keamanan, kehalalan, komunikasi dan Publikasi pangan riau menuju emas 2045″.
” ya Insyaallah besok kita akan memberi Materi seminar pangan dengan mahasiswa UIN Suska Riau, kita berharap dengan materi besok dapat menjadi Motivasi Kepada mahasiwa yang mengikuti seminar Besok untuk meningkatkan komunikasi dan Publikasi dibidang Pangan ini.” kata Sarwan Kelana, rabu (13/11/2024).
Lebih lanjut di Jelaskan oleh Ketua Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia ( ICMI Muda ) Kota Pekanbaru itu, dirinya juga di dampingi oleh pemateri lain nya.
” ya acara besok juga kita lihat akan hadir ibuk Dr. Irdha Miedhayati, S.Pi M.SI. sebagai narasumber juga bidang keamanan dan kehalalan pangan.” ujarnya. (Rls)