PEKANBARU (HPC) –Acara buka puasa bersama yang di adakan oleh Ikatan Pelajar Mahasiswa Provinsi Kepulauan Riau( IPMKR) yang berlangsung di grand ball room hotel aryaduta Pekanbaru (24/5/2018).
Acara ini juga di hadiri oleh pemprov. Kepulauan riau yang di wakili oleh staf ahli bidang pemerintahan yaitu bapak dr. Syamsuardi S. Pd, kemudian acara buka puasa bersama ini juga di isi dengan tabligh akbar oleh ustad zulhelmi ST,
“Acara buka puasa bersama ini, kami ingin menjalin hubungan silahturahmi antar pelajar dan mahasiswa kepulauan riau yang sedang study ataupun yang sedang merantau dikota pekanbaru ini” kata Devha ketua IPMKR Kota Pekanbaru.
” sebagai himpunan yang menaungi para warga kepulauan riau yang berada di kota pekanbaru ini, saya berharap dengan acara buka puasa bersama ini, agar terjalinnya silahturahmi antar warga kepulauan riau yang ada di kota pekanbaru ini, sekaligus menjalin hubungan antara provinsi riau dan kepulauan riau apalagi penduduk kepulauan riau cukup banyak dan masyarakat kepulauan riau yang banyak merantau ke sini dan menjalin hubungan silahturahmi juga antara pemprov riau dan kepulauan riau” tutur pak syamsuardi selaku staf ahli gubernur kepri.
” ini merupakan agenda tahunan yang rutin kami adakan, tujuannya untuk mengumpulkan para pelajar dan mahasiswa yang ada di kota pekanbaru ini agar tetap menjaga hubungan silahturahmi” ujar Rasyid ketua panitia.
Acara ini di tutup dengan sesi photo bersama dengan pemprov kepulauan riau. (mat)