Kepala LLDIKTI XVII Kunjungi Ir.H.SF. Haryanto, MT

0
350
Kepala LLDIKTI Wilayah 17 Foto Bersama Pj. Gubernur Riau

PEKANBARU (HALUANPOS.COM)-Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) XVII Dr. H. Nopriadi,SKM, M.Kes Kunjungi Ir.H.SF. Haryanto, MT selaku Pj. Gubernur Riau dan memohon doa restu demi kelancaran aktivitas kelembagaan LLDIKTI Wilayah XVII.

Silaturahmi Dr.H.Nopriadi, SKM, M.Kes Kepala LLDIKTI Wilayah XVII Riau dan Kepri dengan Pj. Gubernur Riau Ir.H.SF. Haryanto, MT, dan Pj.Sekda Provinsi Riau, di Pekanbaru , hari Kamis tgl 25 Juli 2024, Bartempat di kediaman Pj. Gubernur Riau.

Pj. Gubernur Riau Ir.H.SF. Haryanto, MT Menitipkan harapan agar semua PTS yang ada di wilayah Riau lebih mengedepankan kualitas dan berlomba-lomba dalam meraih prestasi.

” ya harapan kita agar semua PTS yang ada di wilayah Riau ini lebih mengedepankan Kualitas dan berlomba meraih Prestasi” kata SF. Haryanto.

Nopriadi selaku kepala LLDIKTI Wilayah XVII menyampaikan bahwasanya InshaAllah LLDIKTI Wil XVII akan selalu memberikan reward kepada PTS yang berprestasi.

Kepala LLDikti Wilayah XVII berharap agas semua PTS yang ada di Provinsi Riau saling berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dan LLDikti siap membantu semua PTS untuk mewujudkan mimpi-mimpinya.

Kepala LLDikti Wilayah XVII meminta kepada Pj. Gubernur Riau untuk memfasilitasi LLDIKTI Wilayah XVII agar lebih optimal dalam memberikan layanan pendidikan tinggi di Provinsi Riau. (Rls)