Displaying IMG-20170112-WA0003.jpg

Liputan: YOGA

Pekanbaru-(HPC)-Penumpukan sampah terlihat di jalan Kubang Raya Kec.Tampan Pekanbaru. Tumpukan sampah yang mulai masuk ke badan jalan ini tentu sangat membahayakan pengendara dan bau menyengat yang keluar dari tumpukan sampah mulai tercium oleh pengguna jalan dan warga setempat. Tentu saja hal ini sangat mengganggu pengguna jalan yang sedang melintas dan juga warga setempat.

Saat di wawancarai haluanpos.com (12/01/2016) Irwan 45, masyarakat setempat yang sedang melintasi jalan tersebut mengatakan “tumpukan sampah yang masuk ke badan jalan sangat mengganggu, apalagi saat hujan turun, bau tak sedap mulai saya rasakan dan air dari tumpukan sampah mulai menggenangi ruas jalan, Irwan berharap agar pihak Pemko mengerahkan dinas terkait untuk mengangkut sampah ini, dan memasang peringatan tidak membuang sampah di lokasi ini.”

MENARIK DIBACA:  Donny Satria Putra, Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua DPD Himperra Provinsi Riau

Sambung nya “melihat sampah yang berada di pinggir jalan ini kita kasihan melihat pengguna jalan lain yang melintas, karna tumpukan sampah dan bau tidak sedap. Saya berharap agar dinas kebersihan rutin mengangkut sampah yang ada di jalan ini agar tidak ada yang namanya bau tidak sedap, apalagi tumpukan sampah seperti ini. Dan pengguna jalan serta warga setempat menjadi nyaman. Tutupnya**