SIAK (HALUANPOS.COM)- Ketua Umum Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Provinsi Riau KH. Muhammad Mursyid, secara langsung mengukuhkan Kepengurusan FKPP Kabupaten Siak minggu (12/5/2024).

Dalam sambutannya Kyai Mursyid selaku Ketua FKPP Riau berpesan, agar Para Kyai Pengurus FKPP Siak bisa melaksanakan peran dan fungsinya dengan bergandengan tangan bersama pemerintah dan masyarakat.

” besar harapan saya agar pengurus yang sudah di Kukuhkan ini dapat bergandeng tangan dengan Pemerintah dan Masyarakat.
sehingga keberadaan Para Kyai dan Pondok Pesantren ditengah tengah masyarakat bisa menebar kebaikan menjadi Rahmatan Lil aalamin.” kata KH. Muhammad Mursyid.

Sedangkan Bupati Siak Alfedri sangat mengapresiasi atas Pengukuhan FKPP Siak dan berharap FKPP Siak bisa terus memberikan pembinaan dan pendidikan yang terbaik kepada segenap santri dan masyarakat dilingkungan Pesantren.

MENARIK DIBACA:  Pemkab Siak Pisah Sambut Dengan Kejari Siak

” jadi dengan ini agar masing masing dapat menghindari perilaku dan perbuatan yang tidak semestinya sehingga bisa menghasilkan generasi negeri yang berkualitas, unggul dengan iman dan taqwanya dan siap bersaing menghadapi tantangan zaman.” jelasnya.

Tampak Hadir yang mendampingi Ketua FKPP Riau adalah, Sekertaris FKPP Riau, Kyai Ali Muhlisin, Bendahara FKPP Riau, Kyai Ahmad Mantiq, Kemenag Siak, Pengurus NU, Siak, Para Tokoh Masyarakat, Para Kyai, Pengasuh Pondok Pesantren yang dikukuhkan se Kabupaten Siak.(Wan)