PEKANBARU (HALUANPOS.COM)- Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melakukan pelantikan secara bertahap lurah di Pekanbaru.
Langkah ini sudah di mulai, diantaranya Lurah di Kecamatan Rumbai Barat.
Aparatur Esselon IV itu dilantik dan diambil sumpah dipimpin oleh Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pekanbaru, Baharuddin, S.Sos, Kamis (28/10/2021).
Pada kesempatan itu, Baharuddin menyampaikan, agar pejabat dilantik dapat bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsidil (tupoksi). “Harus dapat menjadi pelayan bagi masyarakat Pekanbaru,” tegasnya.
Mantan Camat Tampan ini menambahkan, yang dilantik dapat amanah dalam mengemban tugas yang telah diberikan oleh pimpinan. “Jangan sampai yang baru dilantik ini tersandung persoalan hukum. Bekerjalah dengan sebaik-baiknya dalam memberikan pelayan masyarakat,” katanya.
Sesuai dengan arahan Walikota, akan terus dilakukan evaluasi kinerja para lurah. Sesuai arahan walikota akan dilakukan pelantikan lurah secara bertahap.
Berikut nama-nama pejabat yang dilantik:
1. Zulken (Lurah Agrowisata, Rumbai Barat)
2. Farid Irwan Maulana (Lurah Bambu Kuning, Tenayan Raya)
3. Agung Fadirahman (Lurah Tangkerang Selatan, Bukit Raya)
4. Sardef Saputra (Kasi Pengukuhan Jaminan Sosial Tenaga Kerja di Disnaker)
5. Maharani Komariah (Kasubag Keuangan di Sekretariat Rumbai Barat)
6. Septri Murni (Kasubag Umum di Sekretariat Rumbai Barat) rls