PEKANBARU(HALUANPOS.COM)-Para Sastrawan Riau, seperti Dr. Griven H. Putera, Rohani Din atau yang dikenal Bunda Anie Din dan Aris Abeba, Mosthamir Thalib, TM Sum, Herman Rante, Zamhir Arifin, Kunni Masrohanti, Siti Salmah,Hening Wicara, Fakhrunnas MA Jabbar serta Husnu Abadi memberikan motivasi menulis kepada peserta yang mengikuti kegiatan Penulis Masuk ke Sekolah di SMK Labor Pekanbaru pada Jumat, 11 April 2025.
Dimana kegiatan Penulis Masuk Ke Sekolah dihadiri oleh Kepala Sekolah SMK Labor, Hendri Pides, M.Si serta para guru dan siswa.
Kepala Sekolah SMK Labor, Hendri Pides, M.Si mengucapkan terima kasih atas kehadiran para penulis. Semoga memberi semangat dan motivasi bagi para siswa untuk giat berliterasi. Dan saya mengucapkan terima kasih kepada Dr Griven H Putera yang telah menginisiasi acara PMS (Penulis Masuk Sekolah),” ungkap Pides.
“Kami berharap para penulis, para sastrawan tidak bosan untuk datang ke sekolah kami ini,” ujar Putra Kuantan Singingi ini.
Selain itu, Hendri Pides juga menyampaikan sejumlah prestasi yang telah diraih SMK Labor selama ini, seperti menjadi salah satu sekolah yang memiliki pustaka terbaik tingkat nasional dan juga meraih sejumlah penghargaan bergengsi lainnya,” tutur Pides.
Sementara koordinator Penulis Masuk Sekolah (PMS), Dr Griven H. Putera menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak SMK Labor yang dengan senang hati menerima para penulis untuk berbagi pengalaman berliterasi. Dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada para penulis yang bersedia hadir dengan sukarela pada kegiatan ini,” ungkap Griven
“Awalnya saya ingin melaksanakan kegiatan ini di Desa Rantaubaru Kabupaten Pelalawan tetapi karena kondisi alam yang sekarang kurang baik, apalagi rusaknya jalan menuju desa tersebut pasca banjir maka kita alihkan ke sini. Syukurlah Pak Hendri Pides menerima dengan senang hati,” ucap Griven.
Diawal Kegiatan, dimana Bunda Anie Din memberikan motivasi menulis kepada para siswa. Sementara sebagian penulis Riaumembacakan puisi di hadapan siswa-siswi dan majelis guru SMK Labor. Namun Diakhir para penulis mengelar berdiskusi ringan di Perpustakaan M Zen SMK Labor Pekanbaru.(YS)