DUMAI (HPC) – Senin pagi (29/6/2020) sekitar pukul 07.30 WIB, Para Pejabat Utama Polres Dumai dan Para Kapolsek beserta Jajaran Polres Dumai melaksanakan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Damai Sentosa Kota Dumai dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-74 Tahun 2020.

Bertindak selaku Pimpinan Rombongan Kapolres Dumai AKBP Andri Ananta Yudhistira, S.I.K, M.H dengan Perwira Upacara Kapolsek Dumai Timur Kompol Ade Zaldi, S.Farm.Apt, S.I.K. upacara ziarah diawali dengan memberikan penghormatan kepada arwah para pahlawan dan mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Kapolres Dumai selaku pimpinan rombongan.

Selanjutnya, Kapolres Dumai meletakkan karangan bunga didepan tugu pahlawan dan diakhiri dengan pembacaan do’a.

MENARIK DIBACA:  Kunjungan Silaturahmi Waketum DPP KSPSI dan Ketua DPC K SPSI Dumai diterima Plh Kadisnaker Dumai

“Sebelum meninggalkan Taman Makam Pahlawan Damai Sentosa Kota Dumai, dilanjutkan dengan penaburan bunga di pusara para pahlawan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan cegah penyebaran Covid-19 dan pembatasan fisik,” pungkas AKBP Andri Ananta Yudhistira, S.I.K, M.H. (Eva)

By admin