
PEKANBARU (HPC) – Aparat Kepolisian Polresta Pekanbaru langsung memburu pelaku yang diduga melakukan pengeboman molotov di rumah Kepala Dinas Bina Marga (Syafril Tamun, red) di Jalan Pinang Kelurahan Tangkerang Tengah Kecamatan Marpoyan Damai setalah melakukan pemeriksaan dan penyidikan terhadap beberapa saksi.
Dalam hal ini, anggota Polsek Bukit Raya dan Opsnal Polresta Pekanbaru telah siaga untuk melakukan penangkapan terduga dan telah mengantongi ciri-ciri pelaku.
“Anggota Polsek Bukit Raya dan Opsnal Polresta Pekanbaru telah mengumpulkan semua bukti, dan saat ini anggota tengah berada dilapangan guna melakukan penyelidikan terhadap pelaku. Dugaan sesuai keterangan saksi pelaku ada tiga orang dengan ciri-ciri yang telah kita kantongi,” terang Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Drs Aries Syarief Hidayat MM saat dikonfirmasi melalui Wakapolresta AKBP Sugeng Putut Wicaksono SIK sebagaimana dilansir SiagaNews. (19/2/16)
Saat itu, tambah AKBP Sugeng Putut Wicaksono SIK, seorang security bernama Mukhsan (24) mendengar suara pecahan botol di gerasi mobil, karena curiga Muhksan selaku pihak keamanan di Rumah Kadis Bina Marga (Syafril Tamun, red) mencari sumber suara dan ternyata di gerasi mobil adapecahan botol dan mengeluarkan api.
Saat kejadian, saksi melihat ada dua orang dengan berjalan kaki yang ditemui pengera motor beat putih serta bicara di luar pekarangan rumah.
“Setelah padam, saksi keluar pekarangan rumah dan melihat ada dua orang dengan jalan kaki, kemudian datang lagi orang menggunakan motor Honda Beat Putih Biru berbicara dengan orang tersebut serta pergi, jelas Putut lansir SiagaNews.
Terkait hal ini, beberapa alat bukti telah dikumpulkan berupa pecahan botol bom molotov.
“Kita masih melakukan penyidikan terhadap pelemparan tersebut, dan anggota saat ini masih berada dilapangan untuk pengejaran terhadap pelaku,” tutup Wakapolresta.
Editor: Herman
Sumber : Siaganews