Rapat Pelaksanaan GO Dinas langsung di Pimpin Oleh Plt. Kadis PKH Riau Heri Afrizon

0
227

PEKANBARU (HALUANPOS.COM)- Plt. Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Provinsi Riau Bapak Drs. Heri Afrizon, M.Si membuka dan memimpin Rapat Pelaksanaan GO Dinas yang dilaksanakan di Aula Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau Jl. Pattimura No. 02 Pekanbaru.

Dalam Rapat ini di hadiri oleh, Bidang Kesmavet dan Tim, Bidang Produksi Peternakan dan TIM, Perencanaan dan Program, Fungsional Ahli Madya, Bappedalitbang Provinsi Riau, Diskominfotik Provinsi Riau dan Badan Pusat Statistik Provinsi Riau.

” ya kita Harap dengan terlaksana nya kegiatan Go Dinas ini agar ada penyamaan data terutama Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau dengan BPS dan di dukung oleh Bappeda melalui Dinas Keminfo Riau.” kata Heri Afrizon, Senin (7/10/2024).

Lebih lanjut Heri menambahkan Kedepan tidak ada lagi perbedaan data karena hal bisa berpengaruh pada target kinerja yang ingin dicapai.

” Seandai berbeda dan ini pernah terjadi pada tahun 2022 dimana jumlah populasi ternak Yang di tetapkan berbeda dengan hasil sensus BPS Tahun 2023.tapi sudah diadakan pertemuan untuk mencari titik temunya.” jelas Heri. (rls/wan)