PEKANBARU (HALUANPOS.COM)-Dalam rangka memperingati Hari Literasi Nasional yang jatuh pada 8 September, SMPN 34 Pekanbaru menggelar serangkaian lomba literasi pada Senin, 9 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan minat baca di kalangan peserta didik serta mengalihkan ketergantungan mereka dari gadget ke buku.
Beberapa lomba yang diadakan antara lain lomba pojok baca, lomba mading kreatif, dan lomba pohon buah literasi. Acara ini digagas oleh Koordinator Literasi SMPN 34 Pekanbaru, Fitria Ningsih, S.Pd., bersama tim literasi, dengan dukungan penuh dari Kepala Sekolah Hj. Sri Tuti Wahyuni, S.Pd., M.Pd.
“Lomba literasi ini diharapkan bisa membangkitkan semangat siswa untuk mencintai buku dan mengisi waktu mereka dengan kegiatan yang lebih bermanfaat,” ujar Fitria Ningsih. Menurutnya, saat ini banyak remaja lebih menghabiskan waktu bermain game di ponsel dibandingkan membaca buku.
Lomba pojok baca kreatif yang melibatkan 23 kelas di SMPN 34 Pekanbaru berlangsung dengan meriah. Setiap kelas dengan antusias menghias pojok baca mereka agar menjadi tempat yang nyaman untuk membaca selama jam istirahat. Selain itu, lomba mading kreatif memberikan kesempatan bagi siswa untuk menyalurkan bakat menulis mereka.
Lomba pohon buah literasi juga menjadi sorotan, di mana pohon kelas semakin rindang sesuai banyaknya siswa yang gemar membaca. “Semakin banyak buah bacaan yang diambil dari pohon literasi, semakin menandakan tingginya minat baca siswa di kelas tersebut,” ungkap salah satu guru.
Acara yang berlangsung alot ini menunjukkan antusiasme tinggi dari siswa dan guru, dan diharapkan dapat terus diadakan di masa mendatang demi meningkatkan semangat literasi di kalangan peserta didik. (Rls/wan)