PEKANBARU (HPC)-Camat Tenayan Raya Indah Vidya Astuti , menyerahkan beras cadangan pemerintah (BCP), langsung menyalurkan BCP kepada masyarakat miskin pada hari kedua Ramadhan.
Indah mendatangi langsung rumah penerima bantuan BCP di Kelurahan Bencah Lesung (BCL) , Kecamatan Tenayan Raya. Ia mendatangi rumah penerima dan menyerahkan langsung beras bantuan dan sembako.
Dijelaskan Indah, Selain
Bencah Lesung penyaluran juga telah dilakukan di Kelurahan Melebung, Sialang Rampai dan sore ini di Pebatuan.
” Jadi total ada sekitar 180 paket telah dibagikan dari Pemko melalui Dinas Sosial yang dikluster dari anggota keluarga seusai kk, ” jelasnya
Menurutnya, tim sudah melakukan validasi data penerima BCP. Proses validasi data ini untuk memastikan bantuan nantinya tepat sasaran.
Apalagi pemerintah kota juga menyalurkan sembako bagi masyarakat yang membutuhkan. Bantuan sembako ini untuk membantu masyarakat miskin di Kota Pekanbaru.
” Kita berharap bantuan ini membantu masyarakat dalam kondisi pandemi Covid-19,” harapnya usai penyerahan bantuan.
Covid-19 tidak cuma berdampak bagi kesehatan. Tapi juga berdampak pada ekonomi masyarakat.
“Jadi data itu harus proses validasi dulu. Jangan sampai bantuan tidak tepat sasaran,” paparnya.
Pemerintah kota sudah berupaya agar bantuan bagi masyarakat segera tersalur. Apalagi PSBB sudah bergulir sejak 17 April 2020 lalu. (Rilis)