Terkait Pemberian Vaksinasi, Diskes Pekanbaru harus Memprioritaskan Masyarakat kota Pekanbaru

0
648

Pekanbaru(Haluanpos-com) –Anggota komisi III DPRD kota Pekanbaru, Irman Sasrianto meminta pihak Diskes Pekanbaru serta pihak rumah sakit Madani dan rumah sakit lainnya untuk memproritaskan masyarakat kota Pekanbaru dalam pemberian vaksinasi.

“Kita berharap pemberian vaksinasi kepada masyarakat kota Pekanbaru betul-betul tepat sasaran. Sekarang ini, banyak masyarakat kota Pekanbaru yang menginginkan vaksinasi, apalagi masyarakat kota Pekanbaru sudah memahami apa kegunaan vaksin tersebut,” ungkap Irman Sasrianto. Senin(16/8/21)

Memang, ada keinginan komisi III DPRD kota Pekanbaru untuk memanggil kembali pihak Diskes Pekanbaru untuk mempertanyakan sejauh mana pendistribusian vaksin selama ini.

“Kita selaku wakil rakyat tentunya ingin tahu sejauh mana sasaran dan target pihak Diskes Pekanbaru dalam menjalankan pemberian vaksinasi kepada masyarakat kota Pekanbaru. Makanya, kita berharap pihak Diskes Pekanbaru selaku ujung tombak dalam pemberian vaksin betul-betul memproritaskan masyarakat kota Pekanbaru, dan bukan masyarakat luar kota Pekanbaru,” ungkap Irman.(YS)