
PEKANBARU (Riaubertuah.co)- Hari ini, Kamis (7/4/2016) mahasiswa dan mahasiswi Universitas Islam Riau (UIR) Pekanbaru menentukan pemimpinnya setahun kedepan. Pemilihan Raya Presiden Mahasiswa (Pemira Presma) UIR Pekanbaru berlangsung dengan tertib, setiap fakultas memiliki Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing.
Seluruh mahasiswa memberikan kontribusi terkait pemilihan Presma 2016-2017 ini dengan cara memberikan hak suaranya kepada masing-masing kandidat yang mereka anggap layak untuk menjadi imamnya sebagai mahasiswa di Kampus UIR Pekanbaru tersebut.
Terkait hal ini, Calon Presiden Mahasiswa UIR Nomor Urut 6 meminta kepada seluruh kandidat yang ikut bersaing dalam Pemira 2016 ini diharapkan ketertibannya dan juga kepada tim suksesnya.
“Kepada calon Presma UIR diharapkan ketertibannya di dalam Pemira ini serta kabarkan kepada tim sukses untuk tidak melakukan hal-hal yang tidak diinginkan, sehingga tidak merusak keberlangsungan Pemira tersebut,” jelasnya kepada Haluanpos.com, Kamis (7/4/2016).
Lebih lanjut dikatakan Jurisman, kepada mahasiswa se- UIR untuk memilih berdasarkan keyakinan dengan tanpa ada paksaan dari pihak manapun juga.
“Dan berharap mahasiswa se – UIR memilih berdasarkan keyakinan dengan hati nurani tanpa paksaan dari pihak manapun,” jelas sektretaris HMI UIR ketika itu.
Jurisman juga mengharapkan kepada kandidat yang terpilih nantinya, mampu mengemban amanah yang telah dipercayakan mahasiwa se – UIR untuk menjadi imamnya di UIR tersebut.
“Siapapun yang terpilih nantinya, saya berharap mampu mengemban amanah sebagai presiden mahasiswa serta menjalankan visi dan misi yang telah dirumuskannya,” tutup Jurisman. (her)