Wagubri Sambut Baik Rakorda Baznas Se Provinsi Riau, Edy ; Masih Ada OPD-OPD di Pemprov Riau yang Zakatnya Rendah

0
738
Wagubri Foto Bersama Pimpinan Baznas Provinsi Riau serta Kabag Kesra Dan Kasi Zakat Kanwil Riau

Laporan : Sarwan Kelana

PEKANBARU (HALUANPOS.COM)- Wakil Gubernur Provinsi Riau Brigadir Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.I.P. Membuka Secara Resmi Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Se- Provinsi Riau Bertempat di Ball Room Hotel Premier Pekanbaru.

Tampak Hadir dalam Pembukaan Rakorda Baznas Se Provinsi Riau itu, Wagubri
Brigadir Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.I.P, Kabag Kesra Pemprov Riau, Drs. H. Zulkifli Sukur, MA. M. Si, Kasi Zakat Kanwil Riau Drs. Kamaruddin, Pimpinan Baznas Provinsi Riau Dr. Saidul Amin,.MA, Dr. Yahanan. M. Sy, Muhammad Erwin,SP. SE. ME. Sy, Serta Ketua dan Komisioner Baznas Kabupaten dan Kota Se Provinsi Riau.

Dalam Sambutan nya Wagubri Sangat Menyambut Baik dengan adanya Rakorda ini. “Ya dengan adanya Rakorda ini tentu dapat membawa Pembaharuan dalam pengelolaan, pengawasan, serta melakukan Pendayagunaan Terhadap Zakat Bagi Masyarakat.” kata Wagubri, Selasa Malam (24/11/2020).

Wagubri Saat Masuk dalam Ruangan Rakorda

Lebih Lanjut di Tegaskan Mantan Komandan Korem 031 Wirabima ini juga menyampaikan dengan Rakorda ini juga dapat mempererat Tali silaturahmi antara Pengurus Badan Amil Zakat Nasional Se Provinsi Riau dengan Pemerintah Daerah Provinsi Riau. Dan beliau Juga Menyinggung ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada Di Bawah Kepemimpinannya yang sangat Rendah dalam Berzakat.

” dengan Rakorda ini kita Perlu mencari Sebuah Inovasi tentang Zakat ini, dimasa Jaman Rasulullah dipaksakan Zakat itu bagi yang mampu, ini saya lihat masih ada beberapa OPD-OPD yang ada di Pemerintah Provinsi Riau Yang mana Zakatnya sangat rendah”.tegas Edy.

Diakhir Sambutan nya Edy menegaskan kepada Pengurus Baznas Untuk tegas menumbuhkan kesadaran Masyarakat dalam membayar Zakat karena dengan Zakat sudah banyak membantu umat, Apalagi Zakat juga Termasuk dalam salah Satu Rukun Islam.

Para Peserta Rakorda serius saat mendengarkan Sambutan Wagubri

” Mudah mudahan dengan Forum Rakorda Baznas Se Provinsi Riau ini dapat memberikan kesadaran bagi umat untuk berzakat. serta dapat Menciptakan Suatu Resolusi yang di sepakati seluruh Peserta Rakorda terkait Optimalisasi Pengelolaan Zakat Infak, dan Sedekah dimasa Pandemi Covid-19 ini.” tutup nya.

Ditempat yang sama Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau Dr. Saidul Amin. MA pada Sambutan nya mengatakan dimasa Pandemi Covid-19 ini Baznas Sudah banyak Menyalurkan Bantuan bantuan yang ada untuk asnaf yang terdampak Pandemi Covid.

” Kita dimasa Pandemi ini sangat peduli dengan Mustahik-Mustahik yang terdampak oleh Pandemi Covid-19, serta kita juga membantu Sekolah Sekolah yang Muridnya Menunggak dalam Membayar Uang Sekolah. disamping itu kita juga mengadakan asrama Baznas di Perguruan Tinggi tahun ini kita coba di Unilak dan UIN Susu Riau untuk membantu Mahasiswa yang Miskin, serta kita juga sudah Memiliki Rumah Singgah Baznas untuk Masyarakat Miskin dari Daerah yang Berobat di Pekanbaru.” terang Dr. Saidul Amin. (wan)