Pekanbaru (HPC)-Pekan Rantau Melayu Pasar Digital, resmi dibuka untuk masyarakat Riau.

Kegiatan yang dipusatkan di Hutan Kota berlangsung mulai 31 Maret sampai dengan 2 April 2018 menggandeng beberapa komunitas pecinta pariwisata.

Demikian dikatakan Kepala Dispar Famizal Usman melalui Tengku Reza Sri Wijaya Kepala Seksi Pengembangan Pasar Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata (Dispar) Riau, bahwa ini merupakan tantangan dari pemeritah pusat Kementrian Pariwisata (Kemenpar) untuk membuka pasar digital secara merata di seluruh Indonesia.

“Kami menjawab semua tantangan Kemenpar, walaupun informasi ini baru didapat dua minggu lalu”,katanya Sabtu (31/03/2018) diselah kesibukkannya di Hutan Kota.

Ia juga menambahkan, melalui kegiatan semacam ini, juga berfungsi buat project komunitas, pecinta wisata, kuliner dan lain sebagainya.

MENARIK DIBACA:  Mahasiswa UMRI Lakukan Penelitian Terhadap Salah Satu Developer Perumahan

Kemudian, Dispar Riau sendiri sudah mengusulkan lima destinasi digital sebagai titik untuk lebih reguler kedepannya.

“Jelas tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) kuliner yang ada di Indonesia”,ungkapnya.

Alasan mengapa mengedepankan kuliner, karena berfungsi untuk bersaing lokasi lain seperti wisata gunung dan pantai.

“Dengan itu, kami menghimbau kepada kepada semua lapisan masyarakat Riau maupun luar, mari sama-sama ramai Pekan Rantau Melayu Pasar Digital 2018 ini”, pungkasnya. (rls)

By admin