PEKANBARU(Haluanpos.com)-Pemotongan Pohon di Jalan Meranti Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Senapelan oleh pihak PUPR melalui Bidang Pertamanan Kota Pekanbaru, Senin (30/11/2020) merupakan tindaklanjut dari hasil aspirasi masyarakat dalam Reses Wakil Ketua DPRD Ginda Burnama, ST pada Minggu Pagi (29/11/ 2020) kemaren.
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama mengaku tindakan cepat yang dilakukan adalah bentuk totalitas dalam pekerjaan. Kita mengucapkan terima kasih kepada Kepala Bidang Pertamanan Kota Pekanbaru ( Edward Riansyah SE.MM) yang telah mau membantu keluhan masyarakat kelurahan Kampung Baru Kecamatan Senapelan,” ungkap Ginda Burnama
Sebelumnya warga sekitar Jalan Meranti kelurahan Kampung Baru memohon untuk di lakukan pemotongan pohon dan khawatir apabila tidak di lakukan pemotongan dahan-dahan pohon bisa patah sehingga bisa membahayakan pengguna jalan yang melintasi jalan tersebut, karena mengingat sekarang ini musim hujan dan angin kencang sering terjadi diakhir tahun ini,” ungkap Ginda Burnama.(YS)