Zainal Arifin Reses di RW 09 Tobek Godang

0
691

PEKANBARU (HALUANPOS.COM)- Dalam rangka menjemput aspirasi konstituen yang menjadi daerah pemilihan (dapilj) anggota Dewan, saat ini DPRD Kota Pekanbaru memasuki masa reses, seperti yang dilakukan anggota Fraksi Partai Gerindra Zainal Arifin SE MH di RW 09 Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Bina Widya, Rabu (10/11).

Dikatakan Zainal, pihaknya perdana melakukan kegiatan reses saat ini dan akan melakukan reses sekaligus ajang silaturrahmi disejumlah titik di dua kecamatan yang dia wakili, yakni Kecamatan Bina Widya dan Kecamatan Tuah Madani (Tampan lama).

”Kita mengharapkan dan mendorong di masa pandemi ini, agar masyarakat proaktif memberikan usulan kepada kita untuk kita sampaikan dalam laporan reses tahun ini. Banyak hal, terutama soal bantuan dimasa pandemi dari Pemko yang belum ada, ini menjadi perhatian kami di DPRD. Apalagi masyarakat kita sedang sulit secara ekonomi saat ini” sebut anggota Komisi I ini.

Kesempatan itu juga Zainal memiminta kepada masyarakat untuk tidak bosan-bosan menyampaikan usulan, meskipun dengan keterbatasan anggaran Pemda saat ini, namun pihaknya selalu mendorong dan berupaya maksimal untuk memperjuangkan berbagai aspirasi masyarakat di dua kecamatan ini.

”Seperti reses tadi, Ibu-ibu dan Bapk-bapak kita masih mengeluhkan soal drainase yang menjadi penyebab banjir dikawasan pemukiman. Nah, ini tentu akan menjadi perhatian kita untuk disampaikan nantinya, termasuk soal infrastruktur dimasing-masing RT dan RW,” sebutnya.

Zainal juga pada kesempatan itu tak lupa mengajak warga menerapkan prokes dan selalu berdoa agar wabah covid-19 cepat berlalu, sehingga masyarakat bisa normal menjalankan aktivitas sehari-hari.(btr) rls