PEKANBARU(HALUANPOS.COM)-Perlunya Walikota Pekanbaru untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja Kasatpol PP Pekanbaru yang dinilai tidak tegas dalam menindak tempat hiburan malam (THM) yang masih buka di penghujung bulan Ramadan. Hal ini diungkapkan oleh anggota DPRD Pekanbaru, Muhammad Zahir Syah. Jumat (28/3/2025).
“Jujur saja, Saya sudah beberapa kali menyampaikan hal ini ke Kasatpol PP, tapi sampai sekarang tempat-tempat itu masih buka. Saya lihat sendiri di media sosial Kasatpol PP, ada kunjungan ke sana dan dikatakan sudah ditutup, tapi kenyataannya sampai tadi malam masih beroperasi. Padahal, tinggal tiga hari lagi Lebaran,” ujar Zahir,
Dan masyarakatpun sekarang sudah capek melapor karena tidak ada hasilnya. Ini juga yang saya rasakan. Melapor berkali-kali tapi tidak ada tindakan nyata,” ungkap Zahir
Melihat kondisi tempat hiburan yang masih beroperasi sampai saat ini, dugaan kita adanya “permainan” dalam penegakan aturan di Kota Pekanbaru. Kita menduga ada pilih kasih dalam penegakan aturan yang dilakukan dari Satpol PP terhadap para pelanggar yang seharusnya ditertibkan,” ungkap Zahir
Untuk itu, kita harapan kepada Wali Kota Pekanbaru untuk dapat mengevaluasi pejabat yang kurang bertanggung jawab atas penegakan aturan pemerintah.
“Kami meminta Wali Kota untuk mengevaluasi orang-orang yang ditempatkan di jabatan tertentu, khususnya mereka yang bertugas dalam penegakan aturan. Jangan sampai masyarakat semakin tidak percaya kepada pemerintah,” harap Zahir.(YS)