Baznas Provinsi Riau, PW DMI Riau dan Pinbuk Riau Taja Bimtek Bimbingan Mustahik Zakat

0
838

PEKANBARU (HPC)-Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau bekerjasama dengan Pimpinan Wilayah Dewan Masjid Indonesia (PW DMI) Provinsi Riau serta Pinbuk Perwakilan Riau Melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) Program Pendamping Mustahik Zakat.

Bimtek ini berlangsung di Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau pada hari ahad 3 Agustus 2019, bimtek ini merupakan kegiatan pendamping terhadap Mustahik.

“Kegiatan ini merupakan persiapan untuk melakukan pendampingan terhadap Mustahik Zakat terutama penerima Zakat Produktif. Jumlah penerima zakat produktif dari tahun 2017 sampai sekarang makin meningkat. Namun hasilnya belum sesuai harapan. Baznas sebagai lembaga penghimpun dan penyalur sudah melaksanakan tugas. Namun masih kurang karena belum ada pendampingan. Karena itulah Baznas bersama PW DMI dan Pinbuk akan bersama sama mendampingi mustahik agar bisa sukses.” Kata Komisioner Baznas Riau Dr. Yahanan.

Sedangkan Mizan Asnawi, Sekretaris PW DMI Riau yang juga Direktur Pinbuk Perwakilan Riau menyatakan bahwa pembinaan harus berbasis masjid.

” Masjid sebagai pusat pembinaan ummat Dan sedungguhnya konsep yang di Design oleh pinbuk juga sangat familiar dengan Masjid.”Ujar Mizan.

Kegiatan pendampingan ini berbasis masjid dan ini peran DMI. sedangkan konsep pendampingan dari pinbuk. Pinbuk sudah berpengalaman mendampingi ribuan BMT, kopsyah/kjks dan program wakaf mikro.
Sebagai narasumber Dr. Marabona yang juga pendamping program wakaf mikro di perawang memastikan bahwa pendampingan ini akan mengantarkan kepada tujuan program termasuk zakat produktif. Semua proses pendampingan dari awal sampai akhir sudah dikonsep dan tinggal dijalankan. (Rilis)