
Liputan : Shalikhin
PEKANBARU–(HPC)– Kelurahan Air Putih adalah salah satu pecahan dari Simpang Baru Kecamatan Tampan. Kelurahan baru ini beralamat di Jalan Garuda Sakti, Kelurahan Air Putih ini dipimpin Oleh Lurah Wahyu Idris.
Ketika haluanpos.com berkunjung ke Kelurahan Air Putih dan langsung berbincang dengan Lurah Wahyu. Ketika ditanya bagaimana dengan pelayanan dikantor yang baru ini beliau menerangkan kalau langkah pertama adalah membenahai administrasi dan sarana.
“ untuk baru ini kita terlebih dahulu membenahai Administrasi yang ada dulu seperti menetapkan Nomor RT dan RW di wilyah kita. Dan kita juga akan membenahi dari sisi sarana dan prasarana yang masih minim, dengan keadaan pasilitas yang masih minim ini kita tetap memberi pelayanan yang terbaik bagi masyarakat yang ingin mengurus dikantor kita.” Kata Wahyu Idris Ketika diwawancarai haluanpos.com, senin (30/01/2017)
Lebih lanjut di tambahkan Mantan Lurah Simpang Baru itu, dirinya menghimbau dan mengajak kepada seluruh pegawai agar dapat memberi pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang datang. Karena dengan memberi pelayanan yang terbaik akan membuat nyaman masyarakat.
“ya kita akan selalu menghimbau kepada pegawai kita agar dikantor yang baru dan tahun yang baru ini memiliki semangat yang baru juga untuk mengabdi kepada masyarakat. Dan harus memberikan pelayanan yang Gratis bebas dari yang namanya Pungutan. Kita tidak mau kalau ada dari pegawai kita yang menerima uang dari masyarakat yang sedang mengurus dikantor kita ini.” Tegas Wahyu Idris.
Sedangkan visi dan misi, yang akan di lakukan oleh Kelurahan Air Putih melakukan pelayanan terbaik untuk masyarakat. “Pelayanan Masyarakat di Nomor Satukan , dan saya berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan Kelurahan.” Tutupnya.(sk)