

PEKANBARU (HPC)- Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Pekanbaru mentaja Silaturahmi Tokoh Agama Se Kota Pekanbaru dan Ormas-ormas islam Se Kota Pekanbaru. Kegiatan yang berlangsung di kantor FKUB Kota Pekanbaru Jl. Arifin Ahmad ini berjalan dengan baik.
Dalam kegiatan ini di pimpin langsung Oleh Ketua FKUB Kota Pekanbaru Dr. H. Ismardi Ilyas,MA, yang di dampingi oleh beberapa pengurus FKUB lainnya dan dihadiri oleh tokoh-tokoh agama se-Kota Pekanbaru. Tampak hadir Ketua IKMI Kota Pekanbaru Masyhuri Mansyur, S.Ag., M.Pd.I., Ust. Ayub Nahar.S.Ag, Ketua Muslimat NU, Ketua Muhammadiyah, ketua ICMI Muda Pekanbaru, Pengurus Ittihadul Mubalighin, dan beberapa Tokoh lainnya.
“ya dengan silaturahmi bersama pimpinan lembaga dakwah, ormas kepemudaan Islam dan lainnya diharapkan dapat membuka Kran komunikasi sehingga menghindari terjadinya kesalahpahaman kedepanya.” Kata Ketua FKUB Kota Pekanbaru Dr.H.Ismardi Ilyas. MA kepada media, jumat (28/4/2017)
Lebih lanjut ditambahkan Ketua Umum IKMI Koorwil Riau ini dengan adanya silaturahmi dan diskusi antar Tokoh Agama dan Kepemudaan Se Pekanbaru ini diharapkan dapat memberi informasi kepada semua pihak tentang pentingnya menjaga kerukunan Umat beragama dan saling toleransi.
“kita Juga berharap pimpinan lembaga keagamaan memberikan informasi kepada turunannya di akar rumput tentang pentingnya menjaga kerukunan dan saling bertoleransi sesama umat ismam walaupun terdapat perbedaan dalam pengamalan ajaran agama yang bersifat furuiyyah. Diharapkan lembaga memberikan saran pendapat kepada FKUB untuk diteruskan kepada Pemerintah sebagai bahan rekomendasi demi kemajuan kota Pekanbaru,” tutup tokoh Agama Riau itu. (sk)