
PEKANBARU (HPC)- Gubernur Riau langsung hadir untuk meresmikan asrama sakai yang terletak di Jalan Taman Karya Panam. Bahkan Gubri lagnsung menandatangani Prasasti Peresmian asrama tersebut.
“Alhamdulilah berkat kerja sama dan kekompakan Mahasiswa Sakai Riau yang terhimpun didalam Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Sakai Riau,telah terwujud impian yang selama ini didambakan,dengan diresmikan nya Asrama Mahasiswa Sakai Riau oleh Gubernur Riau ,Bapak Arsyadjuliandi Rachman,Bupati Bengkalis yang diwakili oleh kadisdik Bapak Edi Sakura dan Bupati Siak yang diwakali oleh staf ahli bagian SDM,” kata Andika Sakai Kepada haluanpos.com selasa (20-12-2016)
“Yang menjadi sebuah kebanggan Pengurus besar HPPMSR yang lansung dikukuhkan oleh Gubernur Riau Bapak Arsyadjuliandi Rachman,Yang selalu kami banggakan Pembina HPPMSR Kakanda IWANDI.SH.,MH yang selalu mensport dan membina kami dalam kemajuan Mahasiswa Sakai untuk masa depan. Ribuan terima kasih kami ucapkan Kepada Alumni HPPMSR,Tokoh Suku Sakai yang dihadiri oleh Bapak H.Muhammad Yatim,Ketua Majelis suku Sakai Riau Abang kami Ir Suardi,dan juga para Undangan OKP,CIPAYUNG dan yg lainnya, Semoga dengan Dikukuhkan nya pengurus Besar HPPMSR yang dinahkodai oleh saudra M.Nur Rafi membawa perubahan yg lebih baik untuk kemajuan Mahasiswa Sakai”, Harapnya.
“Dari segi SDM dan juga menjadi mahasiswa agend ofchenge and sosial control. Tidak hanya sekedar menjadi mahasiswa yang monoton. itu lah harapan saya sebagai Anggota HPPMSR.. Kami dari Pengurus HPPMSR siap mendukung program Pemerintah yang menuju kesejahteraan masyarkat dan kami juga akan siap memberikan pola fikir kami untuk menyumbang kepemerintah dalam sebuah program. Kami ucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Gbernur Riau, Bupati Bengkalis, Bupati Siak. yang telah bersedia akan menjadi sinergi dengan HPPMSR dalam mengawal tatanan kinerja Pemerintah Riau khususnya. Harapan dari Ketua Umum, dengan dialntiknya kepengurusan baru maka baru pula fola fikir untuk kemajuan sakai kedepan nya. Saya selaku sekretaris pelakasana mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh teman teman yg telah bersusah payah dalam menyelenggarakan acara peresmian asrama sakai dan pengukuhan pengurus HPPMSR,” Tutup Andika Sakai. (rls)