H. Rosdaner Resmi membuka Festival Sampan Campang

0
1056

ALAI (HPC) – Bupati Kepulauan Meranti dalam hal ini diwakili Asisten III Sekretariat Daerah H. Rosdaner S.Pd membukaan secara resmi Festival Sampan Campang Tahun 2018 di Desa Alai Kecamatan Tebing Tinggi Barat Kabupaten Kepulauan Meranti selasa (02/10).

Turut hadir dalam acara tersebut Kadis Pariwisata Pemuda dan Olahraga Rizki Hidayat S.STP M.Si, Camat Tebing Tinggi Helfandi, M.Si, Camat Tebing Tinggi Barat Drs H. Said Zamhur MM, Babinsa Syafe’i, Kapolsek TTB, Pj Kades Alai Jaizir, Mantan Kades Alai Ruslan S.IP, Panitia Pelaksana Pemuda Desa Alai dan Masyarakat.

Adapun maksud dan tujuan Festival ini dilaksanakan yakni sebagai bentuk Promosi Pariwisata dan upaya Pelestarian Budaya Masyarakat Pesisir di Kabupaten Kepulauan Meranti dengan Kalender Event Pariwisata Tahunan.

Ketua Pemuda Desa Alai Taufik Hidayat selaku Panitia Pelaksana mengatakan Festival ini diikuti 15 regu (sampan) terdiri dari Desa Alai, Alai Selatan dan Desa Sialang Pasung.

Pada kesempatan ini Rosdaner mengucapkkan selamat datang kepada seluruh Peserta Acara Festival Sampan Campang 2018. mudah – mudahan Festival ini bisa menjadi ajang silturahmi dan meningkatkan arti kebersamaan antar sesama pecinta sampan sekaligus sebagai kegiatan untuk mencari bibit unggul kepada Atlet- atlet Sampan Campang yang ada di Meranti.

Beliau juga berharap, selain menjadi wisata daerah, insaallah nantinya bisa untuk mempersiapkan Atlet Dayung yang akan diikutkan di Pacu Jalur di Teluk Kuantan, dan Festival Dragon Boat di Tanjung Pinang (humas).