Hadiri Kongres II HIMPERRA, DPD HIMPERRA Riau Raih Penghargaan Sebagai DPD Terbaik Kategori ” DPD Tertib Organisasi dan Administrasi 2023 “

0
386

Pekanbaru(Haluanpos.com)- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra) Provinsi Riau kembali meraih Penghargaan sebagai DPD Terbaik Kategori ” DPD Tertib Organisasi dan Administrasi 2023 ” pada acara Kongres II HIMPERRA dan dirangkaikan dengan pemberian HIMPERRA Award 2023.

Alhamdulillah, kita dari pengurus DPD HIMPERRA Provinsi Riau kembali menerima penghargaan sebagai DPD Terbaik Kategori
” DPD Tertib Organisasi dan Administrasi 2023 ” pada acara Kongres II HIMPERRA dan dirangkaikan dengan pemberian HIMPERRA Award 2023 bagi DPD maupun anggota HIMPERRA yang berprestasi dan juga Grand HIMPERRA Award 2023 yang diberikan kepada seluruh Stakeholder, Mitra HIMPERRA, tokoh perumahan nasional yang meletakkan dasar dan berkontribusi besar dalam memajukan perumahan Indonesia,” ungkap Dr ( HC) Donny Satria Putra S.E., MBA selaku ketua DPD HIMPERRA Provinsi Riau. Kamis(7/12/23)

Ketua DPD HIMPERRA Provinsi Riau, Dr ( HC) Donny Satria Putra S.E., MBA menerima penghargaan Sebagai DPD Terbaik Kategori " DPD Tertib Organisasi dan Administrasi 2023 "
Ketua DPD HIMPERRA Provinsi Riau, Dr ( HC) Donny Satria Putra S.E., MBA menerima penghargaan Sebagai DPD Terbaik Kategori ” DPD Tertib Organisasi dan Administrasi 2023 “

Dengan diraihnya penghargaan ini, hal ini merupakan salah satu DPD yang dalam 2 tahun terakhir mengadakan perbaikan dalam hal transparansi keuangan dan juga kegiatan dimana secara 2 tahun berturut-turut mendapatkan penghargaan sebagai DPD terbaik kategori ” DPD tertib Organisasi dan Administrasi,” ujar Donny Satria Putra

Namun pada acara Kongres II HIMPERRA dan dirangkaikan dengan pemberian HIMPERRA Award 2023, dimana rombongan DPD HIMPERRA Provinsi Riau berjumlah 24 orang ikut hadir dan memeriahkan acara Kongres II Himperra. Sebagai DPD dengan pencapaian terbaik dan jumlah anggota terbanyak di pulau Sumatera ikut mendukung Kongres II Himperra yang mana juga agenda besarnya adalah pemilihan nahkoda baru DPP Himperra Pusat,” ungkap Donny Satria Putra

Dimana acara Kongres II Himperra yang diadakan di Raffles Hotel & Resort Ciputra World Jakarta pada tanggal 6 s/d 8 Desember 2023 dengan tema ” Menyongsong Indonesia Emas 2045 tanpa Backlog Perumahan ” diisi oleh kata sambutan oleh Ketua DPP HIMPERRA, Ir. Endang Kawidjaja, MH, plh Ketua Umum Kadin, Ketua MPR RI Bapak Dr. H. Bambang Soesatyo, S.E., S.H., M.B.A., Menteri PUPR Dr. Ir. H. Mochamad Basuki Hadimuljono yang diwakili oleh Dirjen Perumahan Bapak Iwan Suprijanto, S.T., M.T. sekaligus membuka ” Kongres II Himperra “.

Jajaran Pengurus DPD HIMPERRA Provinsi Riau berphoto bersama usai menerima penghargaan
Jajaran Pengurus DPD HIMPERRA Provinsi Riau berphoto bersama usai menerima penghargaan

Selain itu, acara Kongres II HIMPERRA juga diisi kegiatan Seminar Nasional dengan tema ” Strategi Perumahan Nasional menuju Indonesia Emas 2045 tanpa Backlog perumahan ” serta juga dilakukan Dialog Kebangsaan dengan mengusung sub tema ” Paparan, Gagasan, Narasi dan arah pembangunan terkait perumahan nasional ” yang diisi oleh Nara sumber dari team ekonomi dari para Capres.(YS)