Harapan dan Visi Misi Kepala Lurah Tuah Madani Kota Pekanbaru

0
2896
Foto : Foto bersamaKepala Lurah Tuah Madani Kota Pekanbaru (Foto:Yoga)
Foto : Foto bersamaKepala Lurah Tuah Madani Kota Pekanbaru (Foto:Yoga)
Foto : Foto bersamaKepala Lurah Tuah Madani Kota Pekanbaru (Foto:Yoga)

Laporan:Yoga Irwanda

PEKANBARU-(HPC)- Beberapa hari lalu, Pelantikan lurah Pekanbaru sudah dilaksanakan dan  pada saat ini kota Pekanbaru memiliki 12 Kecamatan, 58 Kelurahan.  setelah disahkan oleh DPRD selesai RANPERDA Pemekaran lurah di Pekanbaru bertambah menjadi 25 Kelurahan, jadi keseluruhan lurah di Pekanbaru menjadi 83 Kelurahan.

salah satu daerah yang melakukan pemekaran yaitu Kelurahan Simpang Baru dan Kelurahan Tuah Karya, Kelurahan Simpang baru melakukan pemekaran di jalan Manunggal yaitu Kelurahan Tuah Madani yang di kepalai oleh Ahmad Junaidi.

kepala Lurah Tuah Madani Mengatakan “saat ini Kantor lurah Tuah Madani masih dalam keadaan renovasi, tetapi dalam 2 sampai 3 hari kantor lurah dapat di operasikan dengan sebaik-baiknya, dan dilengkapi oleh fasilitas lainnya sehingga kami dapat melayani masyarakat sebagai mana mestinya “beber ahmad junaidi (Kepala Lurah tuah madani) kepada Haluanpos.com, Selasa ( 10/01/2017).

Ahmad junaidi selaku Kelapa kelurahan Tuah Madani mempunyai visi ” bagaimana kelurahan Tuah Madani ini menjadi Kelurahan yang baik dalam Pelayanan maupun pembangunan baik dalam etika moral.

“karna masih baru, kita perlu masukan-masukan dari masyarakat, yang tujuannya membangun terutama yang berada di komplek ini “Sambungnya kepada Haluanpos.com.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here