Pekanbaru(Haluanpos com)-Dengan ditandai pemukulan Kompang secara bersama, acara Musyawarah Kerja Daerah LAMR Kota Pekanbaru resmi dibuka oleh Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution yang didampingi Datuk Seri Muspidauan(Ketua Umum DPH LAMR Kota Pekanbaru), Datuk Seri H Fathullah(Ketua Umum MKA LAMR Kota Pekanbaru). Sabtu (27/4/24)
Dalam sambutannya, Indra Pomi Nasution mengatakan bahwa Pemko Pekanbaru sangat mendukung pelaksanaan Muskerda LAMR Kota Pekanbaru. Apalagi kebudayaan sangat penting dimasa depan, terutama bagaimana menguatkan nilai-nilai kebudayaan. Maka dari itu keberadaan LAMR Kota Pekanbaru sangat penting agar dapat membingkai kebudayaan Melayu dengan merangkul berbagai etnis lainnya,” ungkap Indra Pomi

Selain itu, LAMR Kota Pekanbaru harus saling bergandengan tangan, serta saling bahu membahu terutama menjadi mitra pemerintah kota Pekanbaru.
Didampingi itu, Indra Pomi mengusulkan agar LAMR Kota Pekanbaru membentuk koperasi sehingga hal ini bisa membantu perekonomian pengurus LAMR kota Pekanbaru dan masyarakat,” tutup Indra Pomi.
Datuk Seri Muspidauan usai acara mengatakan, Adapun kegiatan Muskerda LAMR Kota Pekanbaru tahun 2024 hal ini sesuai AD/RT LAMR, makanya hari ini kita dari pengurus LAMR Kota Pekanbaru bersama Penyelaras serta ketua LAMR Kecamatan se-kota Pekanbaru melaksanakan Muskerda dalam rangka membahas beberapa poin penting dan pembahasan program jangka pendek dan panjang,” ungkap Muspidauan
Adanya usulan pembentukan koperasi LAMR Kota Pekanbaru, maka hal ini akan kita bahas secara bersama nantinya dan termasuk juga membahas masalah restorative justice yang telah kita lakukan MoU dengan pihak Kejari Pekanbaru,” ujar Muspidauan

Sementara itu, Datuk Seri H Fathullah menambahkan, Dengan adanya dukungan dan perhatian Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa kepada LAMR Kota Pekanbaru, maka kita mengucapakan terima kasih. Seharusnya apa yang dilakukan oleh Pj Walikota Pekanbaru menjadi contoh bagi pemimpin dan pejabat lainnya,” tutup H Fathullah
Namun dalam acara Muskerda LAMR Kota Pekanbaru tersebut juga diisi dengan rangkaian pembacaan deklarasi Pemilu Damai oleh Aprizal Anjo sebagai Datuk Panglima Tinggi Penggawa Melayu Riau yang disaksikan oleh Kapolsek Senapelan, Kasi Tindak Pidana Umum Kejari Pekanbaru) Muhammad Arief Junandi, pengurus LAMR serta puluhan tamu undangan lainnya.(YS)