MEMPERINGATI HARI PAHLAWAN

0
836

OPINI (HALUANPOS.COM)-Tepat dihari ini, yaitu pada tanggal 10 November kita akan mengingat lagi kisah di puluan tahun lamanya yakni memperingati Hari Pahlawan.

Kemerdekaan adalah sebuah peristiwa yang merupakan tanda dari lahirnya kebebasan bangsa Indonesia. Lahirnya hari pahlawan adalah sebuah simbol untuk anak bangsa, untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan yang dilakukan oleh para pejuang kemerdekaan, kaum muda dalam hal ini tidak boleh terjebak akan uforia 10 November, tanamkan pada diri kalian bahwa di setiap waktu yang kalian lewati adalah dimana hari pahlawan itu selalu terjadi.

Kita sebagai warga Indonesia harus selalu mengenang jasa para pahlawan kita. Karena bagaimanapun pahlawan pahlawan yang sudah berjuang dan bertempur di medan perang dahulu sungguh sangat luar biasa untuk mempertahankan negara republik Indonesia yang sangat kita cintai dan banggakan ini.

Marilah kita Bersama-sama merenungkan segala hal dan perjuangan atas pahlawan kita. Dengan senantiasa selalu mendoakan sekaligus menjaga negara kita ini.
Apalagi pada saat sekarang ini, kita ketahui Bersama bahwa bangsa negara kita telah memasuki masa baru, yang mana penuh dengan permasalahan/ problematika yang ada dalam suku, agama, keturunan ras, dan berbagai macam pandangan politik. Sekarang juga permasalahan utamanya yaitu pada nilai perekonomian.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran termasuk dalam pemberantasan korupsi dan penegak keadilan.

Kisah perjuangan rakyat Indonesia sebelum dan pasca kemerdekaan muncul dalam buku sejarah pelajaran sekolah mulai dari tingkat SD hingga SMA. Peringatan hari pahlawan memiliki tujuan untuk mengenang dan menghormati perjuangan para pahlawan dan pejuang, membangun ingatan kolektif untuk menggerakkan kesadaran masyarakat, dan mengimplementasikan nilai-nilai luhur pahlawan dalam kehidupan sehari-hari.
Negeri kita memiliki para pahlawan yang sangat berjasa bagi bangsa ini. Mereka bukanlah pahlawan – pahlwan yang memiliki kekuatan super seperti yang ada di komik – komik, tetapi mereka adalah putra – putri bangsa yang telah gugur demi merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. Mereka itulah pahlawan nasional kita. Tanpa adanya mereka mungkin kita semua masih berada dalam belenggu penjajahan. Tanpa mereka juga mungkin tidak ada Indonesia, tanpa mereka pula mungkin saat ini tidak ada bangsa Indonesia.

Maka dari itu, mari kita Bersama sama saling menjaga, melindugi, dan senantiasa berjuang untuk negara Indonesia ini. Jangan pernah sia siakan setetes keringatpun dari para pahlawan yang telah berjuang di medan perang dahulu.

HIDUP INDONESIAKU!!!

Difa Pratama Setiawan
Teknik Mesin
Universitas Muhammadiyah Riau