Pekanbaru(Haluanpos.com)-Jajaran Pengurus Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Pekanbaru melalu Ketua Umum DPH Datuk Seri Muspidauan didampingi Plh Ketum MKA Datuk Rizky Bagus Oka sampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada pemangku kepetingan di Negeri ini, mulai dari Gubernur Riau beserta jajaran, Walikota Pekanbaru, Kapolda Riau, Datuk Kejati Riau beserta jajaran, Dandrem beserta jajaran, Danlanud serta semua pihak yang telah ikut peduli dan tanggap serta bergerak cepat dalam membantu masyarakat yang tertimpa musibah banjir yang terjadi di Kabupaten-Kota se Riau, terkhusus kota Pekanbaru.
Kita tak melihat besar kecilnya bantuan yang terpenting adalah dapat membantu meringankan kesusahan saudara saudara kita sekarang, kerjasama dan saling kolaborasi ini sangat penting dan sangat diperlukan. Sebagaimana ungkapan Melayu, Hidup Sekampong saling Menolong, Hidup Sedesa saling Merasa, Hidup Senegeri saling Memberi, ini lah rasa saling peduli diantara kita, dan alhamdulillah bantuan juga diberikan kepada saudara kita yang mengungsi di Balai Adat LAMR Kota Pekanbaru sebanyak 40 orang,” ungkap Datuk Seri Muspidauan. Sabtu(8/3/25)
Sekali lagi atas nama pengurus LAMR Kota Pekanbaru dan Masyarakat Adat Kota Pekanbaru mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tinggi nya kepada seluruh pemangku kepentingan negeri ini serta semua pihak yang telah turut membantu. Baik itu bantuan berupa perahu karet, tenda pengungsian, makanan dan minuman, ini lah yang mesti kita lakukan sebagai pemimpin di negeri ini selalu peka dan cepat terhadap masyarakat yang sedang membutuhkan,” ujar Datuk Seri Muspidauan.
Semua pekerjaan berat dan besar akan terasa ringan jika kita selalu bersama sama, berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Kita doakan bersama mudah mudahan banjir ini segera surut dan masyarakat kita dapat beraktivitas kembali,” harap Plh Ketum MKA Datuk Rizky Bagus Oka.(YS)