
Selatpanjang (HPC)- Setelah pelantikan Bupati Meranti Terpilih H.Irwan Nasir dan wakilnya H.Said Hasyim di gedung Daerah oleh Plt Gubernur Riau pada Hari Rabu yang lalu, maka pada hari jumat malam di Selatpanjang langsung diselenggarakan pisah sambut antara Bupati terpilih dengan Pjs Bupati.
Acara pisah sambut yang diadakan dihalaman kantor Bupati Jalan Dorak Selatpanjang, langsung dihadiri oleh Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman beserta beberapa rombongan.
“Acara pisah sambut merupakan prosesi akhir dari pelaksanaan proses pilkada,buang yang keruh ambil yang jernih yang sudah sudahlah”kata H.Irwan Nasir dalam sambutannya.
Hadir juga dalam acara ini Ketua LAM Meranti yang juga berkesempatan memberikan sambutan dan pesan kepada Bupati terpilih. “Ya harapan kita selaku Masyarakat Meranti kepada bupati yang baru dilantik agar dapat bersinergi membangun meranti ini. dan kita juga berterimakasih kepada bapak Pjs Bupati yang telah sukses mengemban amanah yang di berikan hingga sukses pilkada diMeranti.” kata ketua LAM kepada haluanpos.com ,Jumat malam (19/2/2016).
Pada acara pisah sambut ini juga di sambut dengan hujan gerimis namun antusias masyarakat meranti sangat banyak walaupun dibasahi oleh hujan gerimis.
” walaupun hujan kami tetap datang pade acara ini karne kami sangat antusias dan menyambut bahagia dengan telah dilantikkannye Bupati Irwan Nasir yang ke periode due ini.” kate salah seorang warga ketika diwawancarai.
Acara pisah sambut bupati juga disemarahkan oleh adanya stand makan dan minum dari berbagaiSKPD, dan camat dilingkungan pemkab meranti.berbagai jenis makanan daerah yang dihadirkan,salah satunya sempolet yang ada distand dinsosnakertrans meranti.(wahyu)
Pak Bupati…ingat jangan sampai macam periode petame…jangan banyak budak luo yang keje sane…ingat putra daerah..ye…
Kami berharap Meranti Berubah jangan Tambah Parah…