Puncak Hari Pengayoman ke 79, Lapas Bagansiapiapi Gelar Upacara dan Pemotongan Tumpeng

0
278

ROKAN HILIR (HALUANPOS.COM) Puncak Hari Pengayoman ke 79, Lapas Bagansiapiapi Gelar Upacara dan Pemotongan Tumpeng

Puncak Peringati Hari Pengayoman Ke 79 Kemenkumham RI, Lapas Kelas Dua A Bagansiapiapi Menggelar Upacara Bendera Yang Berlangsung Dilapangan Lapas Pada Senin Pagi.

Upacara Dipimpin Langsung Oleh Kepala Lapas Bagansiapiapi Ika Prihadi Nusantara, Diikuti Pejabat Struktural Petugas Lapas Hingga Darma Wanita, Upacara Ditandai Dengan Pengibaran Bendera Merah Putih, Pembacaan Naskah Pancasila, Undang Undang Dasar 1945 Serta Pengucapan Panca Prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia.

 

Peringatan Hari Pengayoman Tahun Ini Mengambil Tema ” Kemenkumham Mengabdi Untuk Negeri/l, Menuju Indonesia Emas 2045.

 

Dalam Sambutan Menteri Hukum Dan Ham Yang Dibacakan Oleh Kalapas Bagansiapiapi Menyampaikan/ Melalui Momen Ini, Menjadi Pengingat Bahwa Pengabdian Adalah Esensi Dari Setiap Pekerjaan Yang Dilakukan Oleh Insan Pengayoman Sesuai Dengan Tema Yang Telah Ditetapkan.

Jajaran Kemenkumham Tidak Hanya Menjalankan Peraturan Akan Tetapi Juga Memberikan Rasa Aman Dan Keadilan Bagi Masyarakat.

Sebagai Bentuk Rasa Syukur Atas Peringatan Hari Pengayoman Ke 79, Jajaran Lapas Bagansiapiapi Juga Melakukan Tasyakuran Dengan Pemotongan Tumpeng yang diikuti seluruh jajaran Lapas Bagansiapiapi. ( hpc7)