PELALAWAN (HPC) – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pelalawan resmi membuka kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) UPZ Baznas Se Kabupaten Pelalawan.
Kegiatan Rakerda ini langsung di hadiri oleh Ketua Baznas Provinsi Riau H Yurnal Edward SE. MSi. Ak. CA, di dampingi juga oleh Staff Pengumpulan Baznas Provinsi Riau Asy’ari. Turut hadir juga kemenang Kabupaten Pelalawan H. Hazmar S. Ag. SH dan acara ini juga di hadiri oleh pemerintah daerah kabupaten Pelalawan, dan seluruh Komisioner Baznas Kabupaten Pelalawan.
Adapun tertib acara yang berlangsung secara hikmat dengan Lantunan Ayat Suci Al-Qur’an yang di lantunkan oleh Ananda Arifin Ilham, dan Acara ini di buka langsung Oleh Kementerian Agama Kabupaten Pelalawan.
“Kehadiran Baznas Provinsi Riau pada hari ini selain mengikuti pembukaan Rakerda UPZ, juga sebagai Narasumber, adapun materi yang di sampaikan tentang Urgensi Pengelolaan Zakat. Materi ini langsung di paparkan Oleh Bapak H. Yurnal Edward. SE. M. Si. Ak. CA. “kata Panitia Acara, Minggu (21/1/2019).
Ketua Baznas Provinsi Riau H Yurnal Edward berharap dengan adanya Rakerda ini, semoga setiap daerah dapat mengelola Zakat dengan baik dan transfarasi.
” Harapan nya agar setiap daerah dapat mengelola Zakat dengan baik, dengan transfarasi dan sistem kerja yang profesional agar masyarakat dapat merasakan kehadiran Baznas di tiap Daerah. ” ujar H. Yurnal Edward. (sk)