PEKANBARU – Sebanyak 14 tim futsal tingkat SMP sederajat bertarung dalam ajang Turnamen Futsal Latansa Cup II 2016, yang digelar di Lapangan Latansa, Jalan Gelugur, Harapan Raya, tanggal 9-13 Februari 2016.
Ke-14 tim SMP sederajat ini dibagi dalam empat grup yang masing-masing terdiri dari dua grup diisi oleh empat tim dan dua grup sisa diisi oleh tiga tim.
Grup A ditempati SMPN 3 Tambang, SMPN 13 Pekanbaru (A), dan SMPN 3 Pekanbaru B,dan grup B diisi, SMP PGRI, SMPN 32 Pekanbaru, MTS Andalan, dan SMP IPJ Firdaus.
Sementara itu di grup C ditempati oleh SMPN 3 Pekanbaru (A), SMPN 13 Pekanbaru, dan ASBP, serta di grup D diisi oleh SMPN 26 Pekanbaru, SMN 10 Pekanbaru, SMP Babussalam, dan SMP IT Al Iklas.
Dengan menggunakan sistem setengah kompetisi, ke-14 tim akan memperebutkan total uang pembinaan sebesar Rp 3 juta 750 ribu, yang mana sebagai juara I akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 1,5 juta. Juara II mendapat uang pembinaan sebesar Rp 1 juta. Juara III mendapat uang pembinaan sebesar Rp 750 ribu, dan Juara IV mendapat uang pembinaan sebesar Rp 500 ribu.
Ketua pelaksana Turnamen Futsal Latansa Cup II Sapriadi mengatakan turnamen ini digelar dengan tujuan untuk meningkatkan minat generasi-generasi muda cinta akan permainan dan olahraga futsal terutama pada tingkat SMP, agar generasi muda sekarang dapat terhindar dari bahayanya pergaulan.
“Dengan berolahraga terutama futsal dapat mendidik generasi muda melakukan kegiatan postif dan meningkatkan prestasi dalam olahraga itu sendiri,” kata mantan asisten pelatih Futsal Pra PON Riau ini.