Alamak… Warga Beran di Tangkap Polisi

0
975
Salah Seorang Warga Beran di Tangkap Polisi
Salah Seorang Warga Beran di Tangkap Polisi
Salah Seorang Warga Beran di Tangkap Polisi

SELATPANJANG (HPC) , – Sabtu (8/7/2017) Sekitar pukul 16:30 Wib Anggota Resnarkorba Polres Resor Kepulauan Meranti Melakukan Penangkapan terhadap tindak pidana Narkortoka di duga jenis shabu-shabu di simpang Pelabuhan 1 Jalan Beran Kelurahan Selatpanjang Kota Kabupaten Kepulauan Meranti.

“Pelaku yakni IT Alias AWI (34) tahun Wiraswasta alamat Jalan Pasarbaru oleh Anggota satuan resnarkoba mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada seseorang penyalahguna Narkotika diduga jenis shabu-shabu di simpang pelabuhan 1 jalan Beran, “ungkap Kapolres Meranti AKBP Barliansyah SIK Melalui Kasat Narkoba AKP Ali Azhar, Sos Kepada Halaunriau Sabtu (8/7) Malam lewat kontak Salulernya.

Kasat Narkoba Ali Azhar juga mengatakan anggota satuan resnarkoba polres Meranti melakukan penyelidikan, saat itu dalam proses penyidikan anggota Satuan resnarkoba melihat ada seorang pengendara motor yang dicurigai,  lalu anggota Satuan Resnarkoba langsung melakukan penangkapan.kata Kasat Narkorba

“saat dilakukan penggeledahan dikantong depan sebelah kiri terlapor ditemukan 1 paket narkotika diduga jenis shabu dengan berat kotor 0,39 gram, terlapor dan brg bukti  diamankan di Mapolres Kepulauan meranti guna penyelidikan lebih lanjut, “bebernya. (azw)