PERESMIAN GRAHA ZAKAT DOMPET DUAFA H Yurnal Edward : Semoga ini Dapat Mencerdaskan Bangsa

0
1396

PEKANBARU (HPC) – Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau H Yurnal Edward yang Dampingi langsung oleh, Ketua I Bidang Pengumpulan Zakat DR. H. Azwar Aziz SH M. Si. Ketua III Baznas Riau Muhammad Erwin, menghadiri langsung undangan Peresmian Gedung Graha Zakat Dompet Duafa. Hadir juga Kabag Bidang Pendistribusian Baznas Provinsi Riau Idris, S.E. Sy staff Asy’ari dan Herman.

Ketika di wawancara Sejumlah Media Ketua Baznas Provinsi Riau sangat menyambut baik dengan Peresmian Graha Zakat Dompet Duafa ini. Sekalian Dengan adanya Milad yang ke 6 Dompet Duafa.

“Ya yang jelas kita dari Baznas Provinsi selaku koordinator Pengumpulan Zakat tentu kami merasa senang dan tambah Semangat untuk menggali Potensi Zakat yang lebih besar. Apalagi dengan lahir nya Graha Zakat Dompet Duafa ini. ” Kata Ketua Baznas Provinsi Riau H Yurnal Edward Rabu, (20/2/2019)

Lebih lanjut di sampaikan H. Yurnal Edward, dengan adanya Graha Zakat ini tentu akan menambah potensi Besar untuk mengumpulkan Zakat dan mendistribusikan kepada yang Berhak Menerimanya.

“kita harap dengan peresmian Graha Zakat Dompet Duafa ini akan menambah kinerja Dompet Duafa untuk mengumpulkan Zakat dan mendistribusikannya kepada yang Berhak Menerimanya sehingga memberikan dampak Mensejahterakan Masyarakat dan mencerdaskan kehidupan Bangsa di Provinsi Riau ini. ” jelasnya.

Acara ini juga di hadiri langsung Oleh Wakil Walikota Pekanbaru H Ayat Cahyadi yang langsung meresmikan Graha Zakat Dompet Duafa yang beralamat di Jl. Arifin Ahmad Pekanbaru.

“Sebelum jadi Duafa, mari kita infaqkan harta kita ke kaum Duafa. “kata Ayat Cahyadi dalam Sambutan nya.

Dalam peresmian ini juga di berikan secara Simbolis Penyerahan Paket Perlengkapan sekolah untuk Anak Anak Pedalaman Riau dari Koperasi Amanah Riau Kepri.

” Kita berharap agar sama sama berlomba dalam kebaikan. Dan juga Terimakasih kepada Koperasi Amanah Riau Kepri yang telah memberikan Paket Perlengkapan sekolah ini. ” ujar Ketua Dompet Duafa Ali Bastoni. (sk)