PEKANBARU(HPC) –Kegiatan reses anggota DPRD Kota Pekanbaru Nurul Ikhsan dari Fraksi Gerindra Dapil Marpoyan Damai dan Bukit Raya Kota Pekanbaru, dihadiri oleh ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama, Camat Marpoyan Damai serta ratusan masyarakat serta tokoh masyarakat RT 02 RW 01 Kelurahan Perhentian Marpoyan, Kecamatan Marpoyan Damai kota Pekanbaru. Jumat(26/6/2020)
Didalam tersebut, dimana masyarakat meminta perbaikan Jalan Kartama I yang sudah mengalami kerusakan.
Menurut Ketua RT 01, Sudaryono, kondisi jalan Kartama I dalam kondisi rusak dan perlu dilakukan perbaikan, karena sangat menganggu masyarakat yang sehari-sehari beraktivitas keluar masuk dijalan ini.
“Pertama saya mengucapkan terimakasih kepada Nurul Ikhsan yang sudah turun kembali menemui masyarakat disini, mungkin tak banyak aspirasi kami, cuma mau minta tolong pak, jalan yang di depan rusak parah, bisa kiranya dibantu untuk direalisasi perbaikan jalan warga tersebut,” Ungkap Sudaryono.
Reses yang dihadiri langsung Camat Marpoyan Damai, Lurah Perhentian Marpoyan, serta turut dihadiri Ginda Burnama, wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru ini turut menghimbau masyarakat untuk patuh menjalankan protokol kesehatan Covid-19, mengingat beberapa hari belakangan ini kasus positif Corona di Pekanbaru terus bertambah.
Suasana reses Politisi Gerindra ini berlangsung tidak lama, ada beberapa aspirasi dari perwakilan masyarakat yang menjadi catatan Nurul. Terutama soal perbaikan infrastruktur.
“Memang persoalan infrastruktur seperti jalan, perbaikan drainase masih mendominan dari beberapa titik reses kita,” Ungkap Nurul Ikhsan.
Untuk Infrastruktur jalan seperti yang dikeluhkan warga Kartama I ini, Nurul berkomitmen untuk memperjuangkan agar segera direalisasi dan dilakukan perbaikan. Meski diakui Nurul kondisi keterbatasan anggaran ditengah wabah Covid-19 seperti sekarang membuat masyarakat harus lebih bersabar.
“Tentu untuk aspirasi masyarakat ada skala prioritas, apalagi kondisi Covid-19 ini membuat beberapa anggarab harus dipangkas dan dialihkan untuk penanganan Covid-19 di Pekanbaru.Untuk itu, kita berharap masyarakat harus lebih bersabar, mudah-mudahan tahun ini atau tahun depan kita sudah realisasikan, karena beberapa usulan masyarakat seperti perbaikan jalan sudah kita sampaikan,” Ujar Nurul lagi.
Pada kesempatan reses ini juga, Nurul Ikhsan beserta Ginda Burnama secara simbolis membagikan masker kepada masyarakat, agar ditengah pandemi Covid-19 masyarakat patuh menjalankan protokol kesehatan.(Yusuf)