PEKANBARU (HPC)-Dalam rangka mensyukuri nikmat kemerdekaan yang hari ini sudah sampai 74 tahun Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Hijrah bersama Mahasiswa KKN UMRI menggelar beberapa kegiatan antara lain qiyamullail dan pengajian subuh akbar. Qiyamullail diikuti oleh 30 an anak anak Al-Hijrah dan diimami oleh ust. Anwar sebagai imam tetap masjid Al-Hijrah.
Setelah subuh berjamaah kegiatan dilanjutkan pengajian akbar yang disampaikan oleh ust Rahmat Baequni, Lc dari Bandung dengan tema andai esok kiamat. Sekitar 300 an jamaah menghadiri kegiatan pengajian yang dilaksanakan di masjid Al-Hijrah Perumahan Griya Tika Utama (GTU) Jln. Sei Mintan Ujung Kel. Air Dingin Kec. Bukit Raya Kota Pekanbaru.
Ust. Rahmat Baequni (URB) dalam kajiannya menyampaikan bahwa tanda tanda datangnya kiamat itu sudah sangat jelas. Terjadi tidak jauh jauh. Bahkan tanda tandanya ada di depan mata kita. Ketika kecurangan, tipu daya sudah merajalela maka itu bagian dari tanda tandanya. Yang harus kita lakukan adalah menjaga keistiqomahan iman. Jaga iman agar tidak tergadai dengan apapun. Kepada mahasiswa KKN UMRI URB mendoakan agar mahasiswa dilancarkan KKN dan kuliahnya.
Ketua DKM Al-Hijrah, Mizan yang juga Sekretaris PW Dewan Masjid Indonesia Provinsi Riau menyampaikan bahwa qiyamullail anak anak GTU dilaksanakan setiap malam ahad.
“Namun untuk malam ini sabtu karena bersamaan dengan peringatan HUT RI ke-74. Hari ini kita bahagia bisa dikunjungi oleh URB yang datang dari Bandung. Kami mengajak hadirin agar belajar menambah pengetahuan dari para guru yang didatangkan ke Al-Hijrah. Ilmu sebagai bekal untuk beramal sholeh.” kata Mizan.
Pengajian diakhiri dengan tanya jawab dan foto bersama. Semoga kita bangsa beriman dilindungi iman kita oleh Allah SWT dari segala fitnah dunia yang menghinakan. Semoga kita di kumpulkan oleh Allah SWT bersama orang orang yang sholeh. Semoga kita mendapatkan naungan dari Allah SWT karena kecintaan kita kepada masjid rumahnya Allah yang mulia.(rls)