Pekanbaru (Haluanpos-com)-Dihadiri ketua MKA dan DPH Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru, Datuk Seri Muspidauan, SH. MH serta sekretaris LAM Riau kota Pekanbaru, Datuk setia Usaha Bambang Irawan melaksanakan silaturahmi dengan seluruh Camat sekota Pekanbaru serta ketua Lembaga Adat Melayu Riau tingkat Kecamatan sekota Pekanbaru di Kong Djie Coffee, Sabtu (17/7/21).

Usai melakukan pertemuan, sekretaris LAM Riau kota Pekanbaru Datuk Setia Usaha Bambang Irawan mengatakan, Pertemuan ini dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan senergitas antara Lembaga Adat Melayu Riau kota Pekanbaru dengan seluruh Camat sekota Pekanbaru serta ketua Lembaga Adat Melayu Riau tingkat Kecamatan sekota Pekanbaru,” ungkap Bambang Irawan

“Sesuai dengan instruksi Walikota Pekanbaru kepada seluruh Camat sekota Pekanbaru yang disampaikan oleh perwakilan para camat, bahwa pihak pemerintah kota Pekanbaru serta camat sekota Pekanbaru mendukung serta mengakui Datuk Muspidauan selaku ketua DPH Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru. Namun para camat merasa heran, sebab pelaksanaan dilapangan berbeda. Untuk itu, Kita pengurus LAM Riau kota Pekanbaru memberikan penjelasan kepada para camat sekota Pekanbaru. Disamping itu, para camat sekota Pekanbaru
membuat Surat Pernyataan dukungan penuh atas kepengurusan Datuk Muspidauan selaku ketua DPH Lembaga Adat Melayu Riau Kota Pekanbaru,” ujar Datuk Bambang Irawan

MENARIK DIBACA:  Rektor UMRI Dr. Saidul Amin dilantik Sebagai Direktur Eksekutif KDEKS

“Sebenarnya bukan hanya pemerintah kota Pekanbaru saja yang mendukung, tetapi ada 13 organisasi Melayu yang mendukung serta mengakui kepengurusan Datuk Seri Muspidauan selaku ketua DPH Lembaga Adat Melayu Riau kota Pekanbaru. Untuk itu, kita berharap kepada para tokoh masyarakat Riau untuk bisa memberikan pemikiran dan masukan sebagai penyambung lidah persoalan LAM Riau kota Pekanbaru terkait persoalan legalitas LAM Riau kota Pekanbaru ini,” harap Bambang Irawan.

Sementara itu, tokoh masyarakat Riau, Syaukani Al Karim melalui selulernya menjelaskan, Kita berharap proses silaturahmi antara Lembaga Adat Melayu Riau kota Pekanbaru dengan Lembaga Adat Melayu Riau bisa berjalan dengan baik, sehingga proses legalisasi kepengurusan LAM Riau kota Pekanbaru terlaksana dengan cepat,” ungkap Syaukani

MENARIK DIBACA:  Gebyar Undian PBB Pekanbaru Tahun 2023 bayar Pajak Nihil Tunggakan warga Labuh Baru dapat hadiah Utama

Yang penting itu, sambung Syaukani Al Karim, LAM Riau dan LAM Riau kota Pekanbaru sama-sama untuk mencurahkan kemampuannya serta memberikan baktinya kepada pemerintah Provinsi maupun kota Pekanbaru,” ujar Syaukani

Bagi LAM Riau Kota Pekanbaru tidak ada Dualisme kepengurusan, tetapi LAM Riau Kota Pekanbaru sebagi lembaga yang mengedepankan adab, tentunya perlu melakukan koordinasi dan komunikasi dengan pihak-pihak yang memiliki otoritas sehingga kepengurusan LAM Riau Kota Pekanbaru dapat berjalan sebagaimana mestinya,” jelas Syaukani

Jadi, semua pihak harus bisa mengambil langkah-langkah yang Arif dan bijak sehingga persoalan LAM Riau Kota Pekanbaru terselesaikan dengan baik. Dan kita yakin, dengan adanya etikad baik dan dimulai dengan baik maka Insyallah semua berjalan dengan baik,” ungkap Syaukani.(YS)

By admin