ROKAN HILIR ( HALUANPOS.COM) Pada momen Peringatan Hari Ulang tahun Rokan Hilir (Rohil) ke 26, Kapolres Rokan Hilir AKBP Isa Imam Syahroni,S.I.K.,M.H Bersama

Bupati Rokan Hilir Bistamam Dan Wakil Bupati Jhoni Charles BBA., MBA. Menyempatkan Untuk melaksanakan kegiatan Program Kapolda Riau Green Policing, Penanaman Pohon bersama FKPD di Halaman Kantor DPRD Kab. Rokan Hilir Sabtu pagi 26/10/2025.

 

Penanaman Pohon itu juga Tampak Diikuti oleh Anggota DPR RI Komisi X Fraksi partai Golkar, Dr. Hj. Karmila Sari,S.Kom.,M.M.

Asisten III Bid ekonomi dan pembangunan Prov. Riau, H. M. Job Kurniawan,A.P.,M.Si beserta istri.

Bupati Rokan Hilir, H. Bistamam.

Wakil Bupati Rohil, Jhonny Charles, BBA., MBA. Ketua DPRD Rohil, diwakili oleh wakil ketua III Basiran Nur Efendi, S.E, Dandim 0321/Rohil, Letkol inf Diki Priyadi, S.Hub. Inter beserta istri.

MENARIK DIBACA:  Paripurna Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Definitif Periode 2024-2029

 

Kapolres Rokan Hilir menjelaskan, Program Green Policing merupakan langkah strategis dalam mewujudkan pemolisian yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

 

“Green Policing bukan sekadar kegiatan simbolik, tetapi ajakan nyata kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian alam, mengantisipasi perubahan iklim, serta mencegah kebakaran hutan dan lahan,” ujar AKBP Isa Imam Syahroni.

 

Selain kegiatan penanaman pohon, Polres Rokan Hilir juga melakukan viralisasi Program Green Policing sebagai bagian dari edukasi publik untuk meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya pelestarian lingkungan.

Melalui kegiatan ini, Polres Rokan Hilir berkomitmen menerjemahkan kebijakan Kapolda Riau Green Policing sebagai upaya menjaga harmoni antara penegakan hukum dan keberlanjutan lingkungan di wilayah Kabupaten Rokan Hilir (Rilis)