Hari terakhir penyerahan berkas caleg, Partai PERINDO optimis 100% bisa menang di pileg 2019

0
819

PEKANBARU(HPC)-di hari terakhir penyerahan berkas para caleg yang akan tampil di pemilu 2019 kantor kpu provinsi Riau masih di ramaikan para rombongan caleg dari partai pengusung pada hari selasa (17/07/2018).

Bedasarkan pantauan dari kru haluanpos.com Beberapa rombongan caleg dari partai pengusung tampak serius mendengarkan arahan dari komisi pemilihan umum prov.Riau dan salah satunya dari Rombongan dari bacaleg partai persatuan indonesia secara resmi menyerahkan berkas caleg yang langsung di terima oleh pihak komisi pemilihan umum prov. Riau.

Dan para bacaleg juga di berikan pengarahan sekaligus verifikasi administrasi berkas bacaleg, ” alhamdulillah kami adalah partai kesepuluh yang mendaftarkan para caleg, untuk daerah tingkat satu khususnya provinsi Riau, alhamdulillah kami semua optimis bisa menang dalam ajang pemilu tahun 2019, alhamdulillah semua berkas lengkap 100% untuk mengejar 65 kursi yang tersedia dan kami sudah mencapai kuota 30% untuk keberadaan caleg dprd perempuan, walaupun kami pertama dalam ajang pemilu tahun 2019 ini,untuk provinsi riau kita targetkan sebanyak 3 kursi di dprd prov. Riau” kata Ahmi Septari selaku ketua dpw perindo prov. Riau ketika di wawancarai oleh kru haluanpos.com

Kemudian para rombongan partai perindo bergegas meninggalkan kantor kpu prov. Riau. (mat)