Polsek Bangko Terima Penitipan Barang Mudik Lebaran

0
76

BAGANSIAPIAPI – Kepolisian Sektor (Polsek) Bangko, Polres Rohil terima barang titipan baik itu berupa kendaraan maupun barang yang lainnya bagi masyarakat yang melakukan mudik lebaran idul Fitri 1445 H/ 2024 M.

“Bagi para pemudik, Khususnya diwilayah Kecamatan Bangko, kita menyiapkan tempat penitipan barang yang ditempatkan  di Mapolsek Bangko,” Kata Kapolsek Bangko, Kompol Ihut. MT Sinurat SH,MH, Jumat (5/4) di Bagansiapiapi.

Bagi para pemudik yang menitipkan barang ke Mapolsek Bangko akan di catat j biodatanya  Setelah itu barulah di amankan dan akan dijaga 24 jam.

“Tempat penitipan barang berupa baik itu  kendaraan telah kita siapkan, jika seandainya Mapolsek Bangko penuh, maka kendaraannya akan kita letakkan dikantor pelayanan terpadu yang terletak di depan Mapolsek Bangko,” Ujar Ihut sembari mengatakan sejauh ini belum ada pemudik yang menitipkan kendaraannya.

MENARIK DIBACA:  Evo Hotel Pekanbaru Tawarkan Resto yang Menarik

Selain menerima titipan kendaraan pemudik, Polsek Bangko jauh-jauh hari juga telah melakukan patroli seperti Pemilu, Cooling System, Imlek. Dan sejauh ini program tersebut masih terus berjalan.

“Kita terus melakukan patroli yang dimulai dari Pukul 24.00 wib sampai pukul 05.00 wib. Kemudian siangnya juga patroli di tempat-tempat transaksi seperti Bank dan toko emas,” Kata Ihut.

Selain itu, Polsek Bangko juga akan melakukan patroli dipemukiman warga terutama rumah kosong yang ditinggalan mudik. “Bagi masyarakat yang mudik hendaknya melaporkan kepada pihak kepolisian dan RT setempat. Sehingga personil kita bisa melakukan patroli Diareal rumah itu agar terhindar dari aksi pencurian,” Pesannya.

Kemudian masyarakat juga dihimbau untuk mengecek kondisi rumahnya terlebih dahulu sebelum mudik. “Pastikan kompor gas tidak menyala, meteran listrik sudah dimatikan dan rumah sudah dalam keadaan terkunci semua,” Pungkasnya.(Hpc/Def)

MENARIK DIBACA:  Sadiiiis, Sebagian Pangkalan diAcehTimur Jual Gas 3 Kg Dengan Harga Rp 25 Ribu Pertabung